Click To Meet, Cara Memilih Agen Asuransi Pas Dihati
Hai apa kabar Guys? Sehat bahagia selalu khan? Kali ini Emak mau curcol tentang asuransi. Emak mau nanya dulu nich, menurut kalian penting enggak sich punya asuransi? Kalau menurut Emak, penting lho kita punya asuransi yang dapat melindungi diri kita dan keluarga dari hal-hal buruk tak terduga. Kita enggak akan tahu apa yang akan terjadi dihari esok tapi dengan asuransi, kita bisa ‘berjaga-jaga’ dan melindungi keluarga tercinta dari hal-hal buruk yang mungkin terjadi.
Dulu, Emak sempat antipati dengan asuransi. Enggak percaya sama sekali dengan segala jenis asuransi. Saat itu, Emak merasa rugi harus membayar premi sekian rupiah dalam kurun waktu tertentu. Belum lagi perkataan agen asuransi yang seolah-olah mendoakan Emak atau keluarga Emak supaya mendapat musibah.
Emak pernah lho nemuin agen asuransi yang bikin ilfeel banget. Dia berusaha untuk membuat Emak jadi nasabahnya tapi omongannya itu malah bikin sebel. “Mbak mau kalau tahu-tahu suami Mbak celaka apalagi meninggal tapi Mbak enggak punya asuransi? Gimana biayain anak-anak Mba?”. Ih, bete banget khan? Okelah, si agen asuransi ini berusaha supaya mendapat nasabah tapi enggak begitu dong caranya.
Pengalaman nyebelin dengan agen asuransi membuat Emak semakin anti asuransi sampai suatu saat Emak ngobrol sama teman Emak yang sudah merasakan langsung manfaat asuransi. Obrolan yang awalnya tidak sengaja terjadi namun memaksa Emak untuk berpikir. Ternuata dalam hidup ini kita perlu tindakan berjaga-jaga dari semua kemungkinan buruk.
Sedikit demi sedikit, pandangan Emak tentang asuransi mulai berubah. Hingga akhirnya Emak menyadari bahwa memiliki polis asuransi itu penting. Kesadaran untuk memiliki polis asuransi semakin terasa ketika Emak mengenal FWD Life di acara Blogger Gathering beberapa waktu lalu.
FWD Life merupakan perusahaan asuransi jiwa dengan produk asuransi yang dikaitkan dengan investasi, asuransi berjangka individu dan kumpulan, asuransi kecelakaan diri individu dan kumpulan dan asuransi kesehatan kumpulan melalui jalur distribusi yang didukung teknologi terintegrasi termasuk keagenan, bancassurance, e-commerce dan korporasi. FWD Life adalah asuransi pertama di Indonesia dengan sistem digital terintegrasi.
Satu hal yang membedakannya dengan asuransi lain yaitu semua aktivitas dilakukan secara digital. Agen asuransi FWD Life enggak ada tuch yang nenteng-nenteng tas besar berisi brosur produk asuransi. Semuanya menggunakan tab atau gadget. Keren khan?
Nah, diacara Blogger gathering kemarin, FWD Life memperkenalkan inovasi baru di industri asuransi jiwa di Indonesia yaitu Click To Meet. Click To Meet memberikan fleksibilitas bagi nasabah dalam memilih agen FWD Life yang klik dihati sesuai dengan preferensi passion, kepribadian maupun profilnya.
Nasabah dapat menentukan sendiri siapa agen yang dipilihnya dan kapan pertemuan yang diingini. Tempat pertemuannya pun dilakukan hanya di kedai kopi Excelso. Kenapa di Excelso? Exelco dan FWD Life telah menjalin kerjasama yang saling menguntungkan sehingga nasabah FWD Life dapat melakukan pertemuan dengan agen secara nyaman.
Sandhi Prajudi, Head Centre of Excellence FWD Life menjelaskan bahwa FWD Life memperkenalkan cara baru yang lebih baik dalam berinteraksi dengan agen FWD Life bagi nasabah. Melalui Click To Meet, nasabah dapat memilih agen asuransi yang memiliki kesamaan dalam hal passion atau profilnya sehingga dapat terjalin chemistry yang kuat dan kepercayaan antara kedua belah pihak sejak awal sebelum mempersiapkan rencana perlindungan asuransi dan investasi dengan FWD Life.
Click To Meet juga akan meningkatkan kinerja agen dengan memastikan bahwa mereka cocok dengan nasabah sehingga dapat memberikan pelayanan terbaiknya. Jadi kita, calon nasabah enggak akan ketemu lagi dengan agen asuransi yang nyebelin dan bikin ilfeel. Inovasi yang bagus banget untuk memperbaiki persepsi yang berkembang di masyarakat awam mengenai agen asuransi.
FWD Life meyakini bahwa dengan inovasi terbarunya ini, akan mendukung peningkatan literasi keuangan di Indonesia karena agen memiliki peranan penting dalam memberikan edukasi mengenai asuransi untuk masyarakat Indonesia. Apalagi kesadaran masyarakat Indonesia untuk memiliki polis asuransi masih sangat rendah, baru sekitar 2% masyarakat Indonesia yang telah menjadi nasabah asuransi.
FWD Life akan terus berupaya untuk menciptakan inovasi-inovasi baru untuk mengubah cara pandang masyarakat tentang asuransi. Diharapkan langkah nyata FWD Life ini pada akhirnya dapat memberikan kontribusi pada peningkatan literasi dan inklusi keuangan sehingga dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Nah kalau kalian kepo dengan Click To Meet, bisa nich langsung buka di www.fwd.co.id . InsyaAllah semua pertanyaan dan keraguan tentang asuransi beserta produknya akan terjawab.
Aku langsung fokus ama bajunya mba Dewi kayaknya pas buat jadi agen FWD ya. Hehhee. Asik ya kalau ada inovais yang sangat membantu seperti ini mba 🙂
dengan inovasi Click To Meet, agen maupun nasabah sama-sama diuntungkan
Say goodbye sama agen yang nyebelin yak haha, suka deh sama inovasinya FWD Life ini..paham banget sama kebutuhan kita yg super duper padat jadwalnya *eeh