Uncategorized

Belanja Asik Di Giant Dengan Harga Teman

Bapak Stefanus 

“Gue pesan kebabnya 3 pack tapi kasih “harga teman” ya”, pinta seorang teman pada mamak. Sebagai seorang penjual kebab, Mamak seringkali mengalami permintaan seperti itu. Konsumen kebab meminta “harga teman” pada mamak, yang artinya mereka minta harga khusus yang lebih murah dari harga seharusnya karena merasa teman mamak. Istilah “harga teman” ini kerap dipakai seseorang yang merasa memiliki hubungan pertemanan dengan seorang pedagang untuk memperoleh harga dibawah harga yang ditawarkan. 

Tak ada yang salah dengan “harga teman” ini tapi secara “hitung-hitungan dagang”, hal ini membuat margin keuntungan bisa lebih kecil dari yang seharusnya. Bayangkan saja jika semua teman meminta “harga teman”, wah cukup memusingkan si pedagang juga sih…wkwkwk. Tapi kalau mamak sih biasanya mamak hitung dulu, kira-kira masih “masuk” ngga harganya jika mamak kabulkan permintaan untuk memberikan harga teman tersebut. Kalau sekiranya tidak memungkinkan, ya mamak tolak sehalus mungkin dan tetap memberikan harga normal. 
Harga teman juga kerap kali digunakan oleh pedagang untuk merebut hati konsumennya dan membuat konsumennya menjadi terikat dan betah untuk membeli produk yang ditawarkan oleh si pedagang. Harga teman ini sebenarnya menguntungkan kedua belah pihak. Baik dari sisi si penjual mau pun si pembeli yang pastinya mengharapkan dapat membeli dengan harga dibawah harga yang ditawarkan.
Wajar sih jika seorang pembeli ingin memperoleh harga yang lebih murah dari harga yang ditawarkan. Sebagai seseorang yang hobi belanja, mamak pun merasakan hal yang sama. Paling senang jika memperoleh “harga teman” atau bisa belanja dengan harga lebih rendah dari harga normal. Wuiiih senang banget itu rasanya. Bikin belanja semakin menyenangkan dan jadi tak ingin belanja ke tempat lain.
Program Harga Teman Giant


Program Harga Teman Giant

Istilah “harga teman” ini dipakai pula oleh Giant, salah satu retail ternama negeri ini sebagai salah satu program andalannya sepanjang tahun 2018 ini. Secara resmi pada tanggal 30 Agustus 2018 lalu, Giant menghadirkan program “Harga Teman” sebagai upaya untuk menyediakan produk-produk dengan harga yang lebih murah. Terutama untuk produk-produk favorit pelanggan. Produk-produk yang sering dibeli oleh konsumen. Setidaknya ada kurang lebih 600 produk favorit pelanggan ditawarkan dengan harga lebih murah.

Dalam acara peluncuran Harga Teman yang diadakan di Giant Extra BSD City Tangerang, Bapak Stefanus Mulianto mengungkapkan alasan mengapa Giant menghadirkan program Harga Teman. Harga Teman hadir karena Giant selalu mendengarkan keinginan dan kebutuhan pelanggan yang mengharapkan adanya harga yang lebih murah dan lebih stabil untuk produk-produk yang sering dibeli pelanggan. Harga Teman berlaku di seluruh Giant Extra dan Giant Express yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Giant menempatkan pelanggan mereka sebagai seorang teman dan berusaha untuk memberikan harga terbaik bagi pelanggannya. Siapa sih yang ngga senang jika memperoleh harga murah untuk barang yang dibelinya? Pemberian harga teman ini dapat membuat pelanggan menjadi setia dan enggan untuk pindah ke lain tempat. Nah ini nih yang dibutuhkan oleh seorang pedagang yaitu konsumen setia. Hal ini pula yang diinginkan oleh Giant. Memperoleh pelanggan setia dan memberikan penawaran terbaik untuk pelanggan setianya.

Program Harga Teman

Program HARGA TEMAN berlaku mulai tanggal 30 Agustus 2018 sampai sepanjang tahun dan menawarkan penurunan harga yang signifikan untuk produk-produk favorit konsumen, seperti:

Produk Bumbu Masakan, hemat hingga 40%;
Indofood Bumbu Racik Nasi Goreng Ayam 20gr turun harga dari Rp 2.500 menjadi Rp 1.500;
Masako Penyedap Rasa Ayam 100gr turun harga dari Rp 4.400 menjadi Rp 3.600;
Produk Daging & Ikan hemat hingga 33%;
Ikan Gurame Hidup turun harga dari Rp 68.812/kg menjadi Rp 45.900;
Daging Sapi turun harga dari Rp 86.991/kg menjadi Rp 79.900;
Produk Sayuran, hemat hingga 23% ;
Cabe Merah TW Gelar turun harga dari Rp 81.500/kg menjadi Rp 63.900;
Kentang Tes Gelar turun hargai dari Rp 24.500/kg menjadi Rp 18.900;
Wortel Lokal Super turun harga dari Rp 25.900/kg menjadi Rp 21.800;
Produk Makanan Kaleng, hemat hingga 20%;
ABC Sardines with Tomato Sauce 425gr turun harga dari Rp 21.400 menjadi Rp 17.000;
Pronas Corned Beef Classic Sachet 50gr turun harga menjadi Rp 5.100 menjadi Rp 4.700;
Produk Minuman, hemat hingga 20%;
ABC Kopi Susu Box 5s turun harga dari Rp 6.700 menjadi Rp 5.400;
Sariwangi Tea Bag 100s turun harga dari Rp 20.500 menjadi Rp 18.700;
Produk Pembersih Rumah, hemat hingga 20%;
Sunlight Cream Pencuci Piring Lime 350g turun harga dari Rp 6.900 menjadi Rp 5.500;
Super Pell Cherry Rose 800ml turun harga dari Rp 12.000 menjadi Rp 10.400;
Produk Sambal/Saus, hemat hingga 19%;
Saori Saus Tiram 133ml turun harga dari Rp 11.100 menjadi Rp 9.000;
ABC Sambal Extra Pedas 335ml turun harga dari Rp 14.000 menjadi Rp 12.000;
Produk Susu UHT, hemat hingga 18%;
Indomilk Kids UHT Chocolate 115ml turun harga dari Rp 2.700 menjadi Rp 2.200;
Frisian Flag Chocolate UHT 115ml turun harga dari Rp 2.500 menjadi Rp 2.200;
Produk Laundry, hemat hingga 18%;
Molto Softener Blue 1,8lt turun harga dari Rp 27.900 menjadi Rp 23.500;
Vanish 500ml turun harga dari Rp 20.500 menjadi Rp 18.200;
Produk Daging dan Ikan Beku,hemat hingga 18%;
Fiesta Schnitzel 500gr turun harga dari Rp 56.100 menjadi Rp 45.900;
Bernardi Sosis Sapi 500gr turun harga dari Rp 74.700 menjadi Rp 63.800;
Produk kecantikan, hemat hingga 16%;
Ponds Acne Solution Facial Foam 100gr turun harga dari Rp 28.000 menjadi Rp 23.600;
Vaseline White Lotion 200gr turun harga dari Rp 23.800 menjadi Rp 21.500.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk-produk yang termasuk dalam HARGA TEMAN, pelanggan dapat mengunjungi website www.giant.co.id  . Giant menyediakan tanda khusus pada rak display agar pelanggan dapat mudah menemukan produk-produk HARGA TEMAN. Bukan hanya di rak, pada lantai store Giant, terdapat pula tanda atau tulisan harga teman yang ditulis dengan warna hijau. Harga Teman ini merupakan program berkala yang dihadirkan selain harga promosi yang ditawarkan pada setiap akhir pekan.
Salah satu keuntungan yang dapat diperoleh jika belanja di Giant adalah harga yang ditawarkan jauh lebih menguntungkan untuk pembeli. Dan ternyata bukan hanya itu saja keuntungan belanja di Giant, Giant menawarkan kualitas pelayanan prima. Jadi pelanggan benar-benar diperlakukan sebagai raja. Salah satu contoh pelayanan “lebih” yang diberikan Giant yaitu jika di depan kasir, pelanggan mengantri melebihi garis yang bertanda hijau, itu pertanda harus dibuka kasir baru. Sehingga pelanggan dapat dilayani dengan lebih cepat dan pelanggan tak perlu lama mengantri.

Acara Peluncuran Harga Teman Giant di Giant Extra BSD City, Tangerang


Bapak Wahyu dan Bapak Stefanus

Acara peluncuran program Harga Teman  Giant pada tanggal 30 Agustus 2018 dihadiri oleh Bapak Hadrianus Wahyu Trikusumo; Direktur PT Hero Supermarket Tbk, Bapak Stefanus Mulianto; Direktur Operasional Giant, blogger dan jurnalis serta dipandu oleh Meisya Siregar sebagai pembawa acara. Pada kesempatan tersebut, Bapak Stefanus menjelaskan bahwa Harga Teman adalah sebuah program bukan harga promosi. Harga promosi beda lagi dengan Harga Teman. Program Harga Teman dilakukan secara berkala dan bergantian jenis produk yang dibandrol dengan Harga Teman. Tidak semua produk yang ada di Giant termasuk dalam kategori produk Harga Teman. Hanya barang-barang favorit pelanggan saja yang ditawarkan dengan Harga Teman.

Acara peluncuran program Harga Teman dimeriahkan dengan acara keliling store Giant Extra BSD City untuk melihat produk-produk Harga Teman dan lomba Shop Racing. Mamak ikut nih keliling Giant Extra BSD City dan memang benar cukup banyak barang yang ditawarkan dengan harga lebih murah dibanding dengan “toko sebelah”. Duh makin membara saja hasrat belanja di Giant Extra. Mamak – mamak hobi belanja macam mamak ini mana kuatlah menghadapi godaan Harga Teman wkwkwk. Bayangin ya, ikan gurame yang biasanya mamak beli sekilo 62 ribu eh di Giant Extra ditawarkan dengan harga 45 ribu rupiah. Tuh gimana ngga langsung mupeng mamak dibuatnya?

Keseruan acara peluncuran Harga Teman semakin memuncak saat lomba Shopping Race dilakukan. Shopping Race adalah lomba belanja cepat dengan waktu cuma 15 menit dan ada syarat serta ketentuan berlaku untuk produk-produk yang harus dibeli. Nominal produk yang dibelanjakan pun dipatok dengan harga 800ribu untuk semua produk yang dibeli. Nominal yang dibelanjakan tidak boleh lebih dari 800ribu, yang paling mendekati angka atau pas 800 ribulah yang akan menjadi pemenangnya. Shopping Race dilakukan secara berkelompok. Kelompok yang berhasil memenangkan Shopping Race mendapatkan voucher belanja dengan total 4 juta rupiah untuk juara 1 dan total voucher belanja 3 juta rupiah bagi juara 2. Lumayan banget kan hadiahnya.

Shopping Race

Shopping Race ini mengajarkan strategi dalam belanja serta kekompakan regu tentunya. Belanja dengan waktu tertentu serta ada syarat dan ketentuannya, membuat belanja jadi “heboh” tapi penuh adrenalin hahaha. Mamak saja begitu start dimulai, langsung hampir nabrak teman Blogger yang lagi asik memotret peserta Shopping Race wkwkwk. Tergopoh gopoh belanja serta bergegas ke kasir untuk menyelesaikan belanja, cukup bikin nafas tersengal sengal hahahaha. Namun cukup mudah juga untuk menemukan barang-barang belanjaan di Giant karena ditata dengan apik dan banyak petunjuknya. Alhamdulillah kelompok mamak berhasil keluar menjadi pemenangnya dengan total nominal belanjaan sangat mendekati 800 ribu yaitu 799572 rupiah atau 800 ribu kembali 400 perak. Sadis banget kan tuh nominal harga?! Bisa bener-bener pas gitu hahahaha. Alhamdulillah dapat tambahan voucher belanja dari Giant. “ Terimakasih Giant“.

Tentang Giant


Giant Extra BSD City

Giant merupakan salah satu unit bisnis dari PT Hero Supermarket Tbk (HERO Group) yang merupakan pelopor retail modern di Indonesia yang berdiri sejak tahun 1971. Giant menjadi pemimpin retail modern yang menawarkan harga murah dan pelayanan terbaik dengan mengusung tiga konsep gerai yaitu Giant Ekstra, Giant Ekspres dan Giant Mart. Hingga Juni 2018, tercatat ada 59 gerai Giant Ekstra, 99 gerai Giant Ekspres yang tersebar di seluruh Indonesia.

18 Comments

  1. iya bener banget ini.. kemaren ke giant deket rumah, di beberapa jejeran rak ada tulisan "harga teman" dan emang lumayan irit lah ya selisih harganya..

  2. Aku kalau mau ke Giant sekarang tuh lumayan sih, naik motornya sekitar 30 menit. Duh mba ngasi beberapa list barang Harga Teman-nya lagi. Aku jadi tergoda buat belanja bulanan ke sana deh.

  3. Sejak pindah Cilebut aku belanjanya ke Giant, kalau dibandingkan harganya udah lumayan sih. Apalagi pakai harga teman ini, kemungkinan makin murce ya. Kebetulan blm belanja bulanan. Wiken ntr aaah ke Giant TFS

  4. Program harga teman ini berlaku diseluruh Indonesia kah Mak…? Soale kemaren aku abis dari Giant cabang harapan indah Bekasi belum ada euy… Nanya ke pegawainya pun pada bingung..

  5. Ka Dewi beli apa aja nih? haha kepo maksimal.. secara belanja adalah rutinitas harian para emak ya ka.. dan dengan harga teman, jadi bisa membeli barang-barang kebutuhan lain yang ngga bikin kantong bolong.

  6. Wah, lumayan nih harga2nya. Mau ngecek ke website-nya ah. Semoga Giant di tempatku juga ada Harga Teman. Mayan banget kan belanja bulanan. Bisa ngirit budget. 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button