FilmReview

Nikah Yuk Film Terbaru Yuki Kato

Yuki Kato (foto dari instagram pribadi Yuki Kato)

Nama Yuki Kato pasti sudah tidak asing lagi bagi para penggemar sinema Indonesia. Gadis cantik berambut panjang yang memiliki darah Jepang ini sudah cukup lama berkiprah sebagai penggiat sineas tanah air. Cukup banyak film layar kaca maupun layar lebar yang telah dibintanginya. Di awal Februari ini, Yuki kembali hadir menyapa penggemarnya dalam sebuah film layar lebar yang tayang pada tanggal 6 Februari 2020.

Film terbaru Yuki Kato tersebut berjudul Nikah Yuk. Yuki beradu akting dengan Marcell Darwin. Nikah Yuk merupakan film perdana garapan Lens Sinema. Nikah Yuk disutradarai oleh Adhe Dharmastrya. Sebelumnya, Adhe Dharmastrya sempat menyutradarai film Modus berduet dengan Fajar Bustomi . Dan kali ini, Ade menyutradarai Nikah Yuk seorang diri. Bisa dibilang film Nikah Yuk merupakan debut pertama Ade pada tahun 2020 ini.

Ade Dharmastrya sutradara Nikah Yuk

Film Nikah Yuk mengangkat tema tentang keinginan orang tua terhadap hidup anak laki lakinya dan mimpi seorang gadis penulis komik manga. Nikah Yuk menceritakan kisah yang cukup dekat dengan kenyataan yang terjadi dalam kehidupan  sehari-hari. Sang sutradara mengangkat cerita sederhana menjadi kisah menarik yang layak untuk ditonton dengan menampilkan akting natural para pemainnya. Ade sukses mendirect para cast untuk memainkan perannya sesuai dengan porsinya masing-masing hingga menghasilkan sebuah film yang layak untuk diapresiasi.

Yuki dan para cast beserta produser dan sutradara film Nikah Yuk

Yuki dalam film terbarunya ini berperan sebagai seorang penulis komik, tepatnya ilustrator komik manga. Dalam film terbarunya ini, Yuki bukan hanya beradu akting dengan Marcell Darwin saja tapi juga dengan beberapa nama beken di dunia sinema tanah air seperti Roy Marten dan Ivanka Suwandi. Siapa sih yang tak kenal dengan Roy Marten? Aktor kawakan yang telah puluhan tahun meramaikan jagat hiburan tanah air. Kehadiran Om Roy pasti memberi “warna” tersendiri untuk film Nikah Yuk ini. 

Nikah Yuk, Film Terbaru Yuki Kato Yang Tayang Tanggal 6 Februari 2020

Official poster Nikah Yuk

Nikah Yuk telah melakukan press screening pada tanggal 30 Januari 2020 lalu di CGV Grand Indonesia. Pada kesempatan tersebut Yuki mengungkapkan rasa tidak sabar dan sangat excited terhadap film yang dibintanginya ini. Dia tak sabar menunggu film terbarunya ini rilis dan hadir menghibur penonton bioskop di Indonesia.

Press screening film Nikah Yuk

Selama proses syuting Nikah Yuk, Yuki merasa gembira dan dia sangat berharap film terbarunya tersebut mendapat tempat dihati penggemar sinema tanah air karena cerita yang dihadirkan sangat menarik. Saya sependapat dengan Yuki, film Nikah Yuk menghadirkan cerita yang seringkali terjadi dalam kehidupan nyata. Seorang anak laki laki yang dikejar-kejar untuk segera menikah oleh orang tuanya dan keinginan seorang anak perempuan untuk membahagiakan ibunya yang telah bersusah payah mendidik dan membesarkannya terutama sejak kepergian sang ayah untuk selamanya.
Dalam kehidupan nyata, saya, Yuki dan kalian semua pasti pernah merasakan ingin sekali impian dan harapan dalam hidup dapat terwujud meski harus  melalui cara yang “tak biasa”. Hal inilah yang dialami oleh Yuki dalam film Nikah Yuk. Untuk mewujudkan impiannya pergi ke Jepang dan menjadi seorang komikus, dia memutuskan untuk menerima ajakan seorang teman masa kecilnya yang baru saja ditemuinya kembali. Teman masa kecil saat dia bersekolah dasar.
Yuki yang berperan sebagai Lia, gadis muda yang ingin sekali bisa pergi ke Jepang dan mengembangkan karirnya sebagai seorang komikus. Lia adalah sosok gadis periang, nge-fans berat dengan komik Detektif Conan dan memiliki keinginan kuat untuk membantu “membesarkan” usaha catering ibundanya.  Lia yang secara tak sengaja bertemu dengan Arya (Marcell Darwin), yang ternyata adalah teman SD-nya. Dari pertemuan tak sengaja tersebut, muncullah peristiwa-peristiwa penting dalam hidup Lia termasuk benih cinta Lia pada Arya.
Film yang berdurasi sekitar 1,5 jam ini, menghadirkan “kejutan-kejutan” yang sama sekali tak terpikirkan dan terlintas dalam benak siapapun yang menontonnya. Akting Yuki yang apik mampu menghidupkan cerita dan membuat seolah-olah nyata. Film Nikah Yuk mampu memainkan perasaan penontonnya dengan adegan-adegan yang sesekali memancing tawa namun pada kesempatan lain, sanggup membuat penonton menitikkan air mata.

Saya cukup menikmati alur cerita film ini meskipun ada beberapa adegan yang perpindahan plotnya terasa agak kasar dan seakan terpotong. Namun, secara keseluruhan film garapan Ade Dharmastrya ini mampu mencuri perhatian saya. Saya merasa senang karena makin banyak sutradara dan sineas muda Indonesia yang berhasil membuat karya yang patut untuk dihargai. Kuuuy ah pergi ke bioskop dan tonton film Indonesia, karya anak bangsa.

Hadir dalam press screening film Nikah Yuk

Saya sebagai seorang penonton merasa cukup terhibur dengan penampilan para pemain dan cerita yang disuguhkan film Nikah Yuk ini. Akting Yuki dalam film ini terlihat cukup natural seolah-olah Yuki adalah Lia dan Lia adalah Yuki. Padahal menurut pengakuan Yuki Kato, sosok Lia yang ia mainkan merupakan pribadi yang berbeda dengan dirinya. Dan Yuki sendiri belajar beberapa hal positif dari sosok Lia tersebut.
Yuki mampu mengimbangi akting Om Roy yang selalu cemerlang dalam setiap penampilannya di film yang dibintanginya. Saya yakin tak mudah bagi Yuki untuk melakukan hal tersebut namun Yuki sukses melakukannya. Yuki juga mampu menghadirkan chemistri dengan Marcell Darwin sebagai lawan mainnya. Penampilan Marcell dalam film Nikah Yuk patut mendapatkan apresiasi, setidaknya ini menurut saya sebagai seorang penonton. Marcell memberikan penampilan terbaiknya dan sanggup memerankan tokoh Arya dengan baik. 
Film Nikah Yuk tidak hanya menampilkan akting-akting terbaik para pemainnya namun juga menyisipkan nilai-nilai kehidupan dalam alur ceritanya. Nilai kejujuran dan pentingnya komunikasi yang terbuka antara orang tua dan anak serta keseriusan dalam sebuah hubungan asmara. Satu hal yang berkesan untuk saya, film Nikah Yuk mengajarkan bahwa sebagai orang tua, tidak bisa menjejali anak dengan semua keinginannya dan terlalu melindungi anak. Karena pada akhirnya justru anak bisa terluka akibat sikap proteksi berlebihan yang dilakukan oleh orangtuanya tersebut. Orangtua seringkali berdalih bahwa apa yang dilakukannya adalah untuk kebaikan si anak padahal bisa jadi malah membuat si anak tersiksa.
Oh ya kalian bisa nih menonton dulu trailer film Nikah Yuk untuk mengintip penampilan Yuki Kato.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button