Beauty

Guardian Bath Series Terbaru, Harumnya Mempesona Para Wanita

Wanita adalah makhluk yang unik dan penuh misteri dimata laki-laki. Wanita ingin selalu dianggap istimewa dan spesial. Wanita selalu dikaitkan dengan semua hal yang lembut, harum, feminim dan moody. Wanita pun identik dengan gayanya yang modis dan fashionable. 


Wanita senang sekali dengan aroma yang mampu membuai indera penciumannya. Dia selalu ingin tampil wangi dan cantik. Karena itu wanita selalu berupaya untuk terlihat cantik, wangi dan mempesona siapa pun yang memandangnya. Dia selalu mengupayakan tubuhnya selalu wangi semerbak bunga-bunga di taman sepanjang waktu.

Oleh sebab itulah wanita terkenal pula paling lama saat mandi atau pun ketika dandan. Hmmm ayo tunjuk tangan siapa yang mandinya cepat dan tidak suka berlama-lama di kamar mandi sambil memainkan busa sabun ditangan? Wah, sepertinya cuma segelintir wanita saja yak yang malas berlama-lama di kamar mandi.

Mandi menjadi salah satu aktivitas mengasyikkan bagi wanita. Karena saat mandi inilah wanita bisa sedikit relax sambil melepaskan kepenatan sehari-hari. Wanita biasanya suka sekali memakai sabun yang wanginya mampu membuatnya lupa sejenak terhadap kepenatan rutinitas sehari-hari.
Saya pun senang sekali berlama-lama mencium aroma sabun mandi yang sudah menjadi busa dan menempel manja dikulit. Memilih sabun pun lebih ke harumnya tapi tetap disesuaikan dengan jenis kulit. Kalau Saya sich, inginnya sabun yang wanginya lama nempel dikulit tapi enggak licin saat dipakai dan enggak bikin kulit menjadi kering.

Hal pertama yang Saya utamakan ketika memilih sabun mandi adalah wanginya dan harus lembut dikulit, mampu menjaga kesehatan kulit dan tidak membuat kulit menjadi kering. Wanginya harus cocok dulu dihidung Saya. Kalau ada yang wanginya cocok tapi bikin kulit menjadi kering dan licin saat dipakainya, Saya akan langsung ganti dengan yang lain.

Mendapatkan sabun yang sesuai dengan jenis kulit dan cocok wanginya, gampang-gampang susah lho! Sama seperti mencari jodoh tsaah. Saya pun pernah mengalami kegalauan dalam memilih sabun mandi yang akan digunakan. Paling enggak mau khan sudah mandi tapi terasa seperti belum mandi? Gara-gara sabunnya hilang aromanya begitu kita selesai mandi. Fixed, itu nyebelin banget.

Akhir bulan Juli 2017, saya dikagetkan oleh datangnya sepucuk undangan super keren yang mirip banget sama undangan nikahan. Kenapa Saya bilang mirip undangan nikahan? Karena diundangan tersebut ada foto Saya. Kalau dalam undangan nikahan, foto kedua mempelai yang ditampilkan, nah dalam undangan ini, foto Sayalah yang terpampang dengan langsingnya hahahaha.

Ternyata undangan tersebut adalah undangan dari Guardian Indonesia. Guardian Indonesia mengundang Saya untuk hadir ke acara “Blogger Gathering Dan Launching Guardian Bath Series” di GAIA by OSO Ristorante, The Plaza Lantai 46, Jakarta Pusat. Wuih, launching bath series? Tepat banget nich dengan keadaan Saya yang sering galau memilih sabun mandi.

Minggu, 30 Juli 2017 jam 11 siang, Saya sudah kongkow cantik di GAIA by Oso Ristorante bersama beberapa rekan Beauty Blogger lainnya, bersiap menghadiri Blogger Gathering dan Launching Guardian Bath Series. Guardian Bath Series merupakan rangkaian seri sabun mandi dari produk Guardian.

Blogger Gathering Guardian

Guardian Indonesia


Guardian adalah salah satu toko swalayan yang memiliki banyak cabang di beberapa negara termasuk Indonesia. Di Indonesia, Guardian dibawah PT. Hero Tbk dan memiliki banyak store yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Guardian menawarkan berbagai macam produk kesehatan dan kecantikan juga keperluan sehari-hari. Salah satu store Guardian berada di Plaza Indonesia.

Launching Guardian Bath Series


Setelah mengetahui sedikit tentang apa itu Guardian, sekarang Saya akan mengulas mengenai Launching Guardian Bath Series. Blogger Gathering dan Launching Guardian Bath Series ini menghadirkan Mba Mutiara Mulyo Utami sebagai Category Manager Private Label Guardian Indonesia.

Mba Mutiara menjelaskan mengenai Guardian Bath Series terbaru. Guardian Bath Series terbaru terdiri atas 3 jenis pilihan yang berbeda dengan masing-masing memiliki 3 varian yang berbeda pula. Guardian Bath Series ini terbuat dari essensial oil dan bahan alami yang aman dikulit.

Semua produk dari Guardian Bath Series telah lulus uji dermatologically tested and proven sehingga aman dan terbukti mampu merawat dan melindungi kekenyalan serta kelembaban kulit tubuh. Semua produk Guardian Bath Series ini diproduksi di Malaysia dan telah mengantongi label halal Malaysia.

Ada tiga jenis Guardian Bath Series yaitu Spa Care Series, Fresh Care Series serta Moist Care Series. Masing-masing series terdiri dari tiga varian berbeda.

  • Spa Care Series mengandung butiran scrub yang terbuat dari biji-bijian alami. Scrub merangsang kulit untuk menghasilkan moisturiser dari dalam kulit sendiri. Spa Care Series terdiri dari tiga varian, yaitu : 
  1. Calm Spa Bath Scrub dengan ekstrak bunga lavender dan minyak essensial yang membantu melembabkan dan membersihkan kulit, menghaluskan serta menyegarkan kulit.
  2. Rejuvenate Spa Bath Scrub mengandung sea salt (garam kaya mineral) dan ekstrak algae yang membantu melindungi kulit dari kekurangan cairan, menghaluskan dan menyegarkan kulit. Membuat kulit nampak lebih cerah.
  3. Energise Spa Bath Scrub dengan ekstrak lemon dan orange yang membantu mengangkat sel kulit mati. Menjadikan kulit sehat dan tetap terjaga kelembabannya.

  • Fresh Care Series mengandung aroma terapi dari tumbuhan dan rempah yang mampu menenangkan. Memberikan rasa relax dan nyaman. Fresh Care Series terdiri dari tiga varian, yaitu: 
  1. Fresh Care Purify Cleanse Short Gell mengandung ekstrak bunga mawar. Varian ini untuk jenis kulit berminyak karena ekstrak bunga mawar dapat melindungi kulit dari minyak berlebih.
  2. Fresh Care Unwind dengan ekstrak lavender dan hazel serta rosemary essential oil. Membuat kulit menjadi lebih halus dan meregenerasi kulit. Lavender dan rosemary dipercaya mampu memberikan ketenangan.
  3. Fresh Care Recharge dengan ekstrak jeruk, essential oil dan jahe. Menyegarkan kulit dan membantu mendatangkan rasa rileks.

  • Moist Care Series mengandung yogurt dan ekstrak tumbuhan. Menjaga kekenyalan dan kelembaban alami kulit. Moist Care Series terdiri dari tiga varian yaitu :
  1. Moist Care Argan Oil dan Collagen membantu membersihkan, merawat, melembabkan serta membuat kulit menjadi lebih cerah.
  2. Moist Care Rosehip dan Jojoba mampu membantu membersihkan kulit dan meremajakan kulit.
  3. Moist Care Sakura dan Yoghurt mengandung ekstrak bunga sakura dan yoghurt yang dapat melindungi kulit dari paparan sinar matahari. Mencegah kulit menjadi kering dan kusam.

Ketiga jenis Guardian Bath Series ini dapat ditemukan di outlet-outlet Guardian terdekat. Dibandrol dengan harga yang sangat terjangkau. Apalagi jenis Spa Care, selama bulan Agustus ini dijual dengan harga promo. Hmmm jadi pengen borong semua jenis Guardian Bath Series dan semua variannya. Yuk ke Guardian!

Saya sudah mencoba yang series Fresh Care varian Purify dengan gell yang berwarna hijau. Saya suka banget dengan wanginya. Enggak perlu banyak-banyak memakainya. Setelah badan dibasahi air lalu tuangkan secukupnya sabun ketelapak tangan, usapkan dengan lembut dan halus kekulit. Ingat, jangan menggosok kulit terlalu lama dan kasar karena dapat merusak kelembaban alami kulit. Bilas dan rasakan aroma bunga mawar yang harum dan menenangkan. Sabun Guardian ini tidak meninggalkan rasa licin pada kulit.

Guardian Bath Series ini aman digunakan untuk usia 12 tahun keatas. Jadi kalau diantara kalian ada yang memiliki anak kecil dibawah usia 12 tahun, sebaiknya jangan mencoba menggunakan Guardian Bath Series ini untuk memandikan Si Kecil. Kalian dapat menggunakan Guardian Bath Series khusus anak-anak. Guardian juga menyediakan kog rangkaian sabun mandi untuk Si Kecil. Jadi anak dan ibu dapat sama-sama menikmati keharuman sabun Guardian.

Guardian Sabun dan Shampo Sekaligus Untuk Anak

Acara Launching Guardian Bath Series dan Blogger Gathering ini diakhiri dengan acara makan siang bersama. Semua undangan yang hadir termasuk saya dibuat senang luar biasa oleh Guardian karena kami bukan hanya diberikan tambahan pengetahuan seputar merawat kesehatan kulit tapi juga diberikan oleh-oleh 3 botol Guardian Bath Series masing-masing satu varian dari tiap-tiap jenisnya. Wuiih, kalau seperti itu, hati siapa yang tak menjadi berbinar ceria? Terimakasih Guardian.

4 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button